Search
Close this search box.

Nature Exploration: 3676 MDPL

… Dialah yang menjadikan bumi untuk mudah kau jelajahi

maka jelajahilah di segala penjurunya

agar kau lebih bersyukur

(QS 67 : 16)

Nature Exploration 2013 kali ini bertajuk “3676 MDPL” yaitu merupakan ketinggian dari salah satu gunung berapi di Indonesia yang cukup “happening” akhir-akhir ini berkat salah satu film nasional. TIdak hanya mengunjungi puncak mahameru tetapi juga singgah ke G. Bromo untuk menikmati keindahan dan keeksotisan kawah aktif Bromo. Pada tahun 2013 ini Nature Exploration merupakan bagian dari serangkaian kegiatan Ekspedisi Munggaran Amerta.
Nature Exploration merupakan salah satu program kerja tahunan dari PPAB Rejanawana yang bertujuan untuk  memperkenalkan dan menularkan semangat berkegiatan di alam terbuka dengan prinsip ”safety operational procedure” kepada mahasiswa FTIP dengan memperhatikan aspek-aspek humanis dan wawasan lingkungan.

How to Apply?

1. Registrasi

Acara ini terbuka untuk seluruh warga FTIP, baik mahasiswa, alumni, dosen, maupun staf.

Pendaftaran dibuka tanggal 25 April – 3 Mei 2013.

Pendaftaran dilakukan secara online melalui form 

https://docs.google.com/forms/d/1qmBQCvRKF8kxyunfXXsqr1Zcb0k4ND221jReglIPtDk/viewform

2. Technical Meeting

Waktu  Jumat, 3 Mei 2013

Pukul    17.00 – 18.00 WIB

Tempat Amphiteater, Gedung Baru, FTIP

Pada technical meeting akan dijelaskan beberapa poin, antara lain :

– Penjelasan mengenai acara

– Manajemen perjalanan

– Teknis kegiatan

– Kebutuhan dana

– Perizinan

Adapun yang perlu dikumpulkan saat technical meeting adalah :
1) 3 lembar fotocopy KTP
2) 2 lembar pas photo 3×4
3) 1 lembar surat keterangan sehat dari Klinik Padjadjaran

3. Acknowledgement

Acknowledgement adalah periode pelatihan dan pengembangan yang harus diikuti oleh peserta dalam rangka mempersiapkan diri sebelum berangkat ke medan operasi (G. Semeru). Selain naluri,  latihan fisik dan memperdalam pengetahuan mengenai berkegiatan di alam bebas mutlak dibutuhkan oleh calon pendaki agar meminimalisasi terjadinya kecelakaan. 

Adapun masa acknowledgement ini yaitu 6 Mei – 7 Juni 2013 bertempat di sekitar kampus FTIP. Konten dari acknowledgement antara lain latihan fisik (training center), pengenalan materi kepecintaalaman, pengakraban peserta, dan cek medis.

Jadwal pertemuan akan diputuskan bersama oleh peserta pada saat technical meeting.

4. Final Briefing

Briefing perlu dilakukan sebelum pemberangkatan peserta. Final briefing dilakukan pada tanggal Sabtu, 22 Juni 2013 pukul 10.00 WIB bertempat di RK 309 Gedung Baru FTIP. Konten dari acara ini adalah :

– Fiksasi tim

– Cek logistik

– Transparansi dana

Fee?

Registration fee : IDR 750.000

Include :

18x makan

Transportasi Bandung – Bromo – Semeru – Bandung

Tiket perizinan

Logistik tim (tenda, kompor, dan peralatan masak)

Exclude :

Logistik pribadi (sleeping bag, ransel, matras, dsb)

Pengumpulan dana sampai 15 Juni 2013

Bentuk perjalanan ini adalah backpacker. Segala dana yang dikeluarkan ditekan seminimal mungkin mengingat mahasiswa perlu menghemat pengeluaran. Selain itu perjalanan backpacker lebih sarat akan cerita dan makna dibandingkan perjalanan yang mewah. Semoga dengan perjalanan Nature Exploration ini seluruh peserta dan panitia dapat memaknainya dengan baik.

Berikut adalah uraian penggunaan dana :

ActivityQuantityEachSpent
KA Pasundan2120.000240.000
Angkutan menuju Bungurasih27.00014.000
Bus menuju Arjosari, Malang212.00024.000
Angkutan menuju Tumpang27.00014.000
Paket Jeep Tumpang–Bromo–SemeruTumpang150.000150.000
Makan3 x 610.000180.000
Perizinan115.00015.000
Penginapan di Ranupani110.00010.000
Kaos peserta160.00060.000
Total707.000

Save -> 43.000

Digunakan untuk keperluan mendesak, akan dikembalikan ke peserta bila tidak digunakan

FYI : Tiket KA Kereta Ekonomi Naik 3x Lipat http://www.tempo.co/read/news/2013/03/12/058466506/Tiket-Kereta-Ekonomi-Naik-3x-Lipat

Itinerary?

Berikut adalah overview susunan kegitan Nature Exploration “3676 MDPL”

29 Juni 2013 – Day 1

5.00   Cek ulang, Berkumpul di Stasiun Kiaracondong

6.00   Perjalanan menuju KA Wonokromo, Surabaya

24.00 Tiba di Surabaya, menuju Bungurasih

30 Juni 2013 – Day 2

1.00 Tiba di Bungurasih, menuju Malang

3.00 Tiba di Tumpang, Malang. Persiapan. Menuju Pananjakan, Bromo.

5.00 Tiba di Bromo

6.00 Sunrise Time

7.00 Cemoro Lawang, Sosiologi Pedesaan Suku Tengger

13.00 Perjalanan menuju Ranupani

15.00 Tiba di Ranupani

Bermalam di Ranupani

1 Juli 2013 – Day 3

5.00  Persiapan, Sarapan

6.00  Pemanasan

7.00  Perjalanan menuju Ranukumbolo

13.00 Tiba di Ranukumbolo

14.00 Makan siang

20.00 Bincang-bincang santai, makan malam

Bermalam di Ranukumbolo

2 Juli 2013 – Day 4

5.00   Persiapan, Sarapan

9.00   Ice breaking dan pemanasan

10.00 Menuju pos Kalimati

14.00 Tiba di pos Kalimati

15.00 Makan siang

16.00 Istirahat untuk persiapan summit

18.00 Makan malam

Bermalam di Kalimati

3 Juli 2013 – Day 5

0.00 Persiapan Summit, Sereal dan light meal

1.00 Menuju Puncak Mahameru

7.00 Tiba di Puncak Mahameru

8.00 Summit Time

9.00 Menuju pos Kalimati

12.00 Makan siang

13.00 Menuju Ranupani

18.00 Tiba di Ranupani, Makan malam

19.00 Menuju Tumpang

20.00 Tiba di Tumpang

21.00 Menuju Arjosari, Malang

22.00 Tiba di Arjosari

23.00 Menuju Surabaya

4 Juli 2013 – Day 6

1.00 Tiba di Bungurasih, menuju Stasiun Gubeng

2.00 Tiba di Gubeng, menunggu kereta

3.00 Istirahat di stasiun

6.00 Menuju Bandung

24.00 Tiba di Bandung

Ada Niat Jika Ingin Naik Gunung, Evaluasi Diri Arahkan Naluri

(Rejanawana, 2013)

Catatan Perjalanan Rejanawana Lainnya

Berita Rejanawana Lainnya

p { color:#990000; }